ANALISIS INPUT-OUTPUT PADA STRATEGI PEMULIHAN PEREKONOMIAN, PENYERAPAN TENAGA KERJA DAN PENINGKATAN PENDAPATAN DALAM MENGATASI DAMPAK COVID-19 DI PROVINSI NTT

Penulis

  • Kristanto Setyo Utomo Fungsi Neraca Wilayah dan Analisis Statistik, Badan Pusat Statistik Provinsi NTT

DOI:

https://doi.org/10.5300/jstar.v1i2.18

Kata Kunci:

Analisis Input Output, Dampak Covid-19, Pemulihan Ekonomi

Abstrak

Pandemi Covid-19 yang terjadi di Indonesia dari awal tahun 2020, telah menyebabkan dampak negatif khususnya pada sektor perekonomian. Berbagai kebijakan pembatasan mobilisasi dan kegiatan masyarakat dalam mencegah penyebaran Covid-19 telah menyebabkan perekonomian Provinsi Nusa Tenggara Timur masuk kedalam zona resesi pada tahun 2020. Pemerintah telah berupaya mendorong proses Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) melalui berbagai kebijakan. Studi ini mengimplementasikan analisis input output dalam mendukung kebijakan percepatan PEN melalui penentuan prioritas sektor yang memberikan dampak terbesar terhadap peningkatan pertumbuhan ekonomi, penyerapan tenaga kerja dan peningkatan pendapatan masyarakat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dengan mendorong meningkatnya permintaan akhir pada Sektor Listrik, Gas, dan Air akan memberikan dampak multipler terbesar terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi NTT. Untuk meningkatkan  kesempatan kerja, pemerintah perlu fokus mendorong peningkatan output Sektor Industri Pengolahan yang akan berdampak pada penyerapan tenaga kerja tertinggi dibanding sektor lainnya. Sedangkan untuk meningkatkan pendapatan, pengeluaran pada permintaan akhir Sektor Pendidikan baik oleh pemerintah maupun rumah tangga akan memberikan dampak terbesar terhadap peningkatan pendapatan masyarakat di Provinsi NTT.

Referensi

Herliyandry, L. Devi., Nurhazanah., Suban, M. Enjelina., & Kuswanto, Heru. (2020). Pembelajaran Pada Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Teknologi Pendidikan, 22(1), 65–70. https://doi.org/10.21009/jtp.2020.v22i1.15286.

Blandina, S., Noor Fitrian, A., & Septiyani, W. (2020). IndonesiaStrategi Menghindarkan Indonesia dari Ancaman Resesi Ekonomi di Masa Pandemi. Efektor, 7(2), 181-190. https://doi.org/10.29407/e.v7i2.15043.

Arfah, A., Olilingo, F. Z., Syaifuddin, S., Dahliah, D., Nurmiati, N., & Putra, A. H. P. K. (2020). Economics During Global Recession: Sharia-Economics as a Post COVID-19 Agenda. The Journal of Asian Finance, Economics and Business, 7(11), 1077–1085. https://doi.org/10.13106/JAFEB.2020.VOL7.NO11.1077

Zulkipli, Z., & Muharir, M. (2021). Dampak Covid-19 Terhadap Perekonomian Indonesia. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Ekonomi Syariah (JIMESHA), 1(1), 7-12. Retrieved from https://jim.stebisigm.ac.id/index.php/jimesha/article/view/12

Yamali, F. Rozi., & Putri, R. Noviyanti. (2020). Dampak Covid-19 Terhadap Ekonomi Indonesia. Journal of Economics and Business, 4(2), 384-388. http://dx.doi.org/10.33087/ekonomis.v4i2.179

Hanoatubun, S. (2020). Dampak Covid – 19 terhadap Prekonomian Indonesia. EduPsyCouns: Journal of Education, Psychology and Counseling, 2(1), 146-153. Retrieved from https://ummaspul.e-journal.id/Edupsycouns/article/view/423

Pakpahan, A. Kristian., (2020). COVID-19 dan Implikasi Bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah. Jurnal Ilmiah Hubungan Internasional: Edisi Khusus, 59-64. https://doi.org/10.26593/jihi.v0i0.3870.59-64

Malba, Eldo, & Iqbal, M. Taher.(2016) Analisis Input-Output Atas Dampak Sektor Pariwisata terhadap Perekonomian Maluku. Bina Ekonomi, 20(2): 213-229, doi:10.26593/be.v20i2.2310.213-229..

Widyawati, Retno F. (2017). Analisis Keterkaitan Sektor Pertanian Dan Pengaruhnya Terhadap Perekonomian Indonesia (Analisis Input Ouput). Jurnal Economia, 13(1), 14-27. doi:10.21831/economia.v13i1.11923.

Perwitasari, H., & Sari, P. Nawang. (2013) Analisis Input-Output Komoditas Kelapa Sawit Di Indonesia. Mediagro, 9(1), 11-21. http://dx.doi.org/10.31942/md.v9i1.1320.

Rafiqah,I. Wildan., Darsono, Sutrisno, Joko. (2018). Daya Penyebaran dan Derajat Kepekaan Sektor Pertanian dalam Pembangunan Ekonomi di Provinsi Jawa Tengah. AGRARIS Journal of Agribusiness and Rural Development Research. 4(1), 51-58. DOI:https://doi.org/10.18196/agr.4160.

Zuhdi, Ubaidillah. (2017). An analysis of the characteristics of Japanese industrial sectors from 2005 through 2011. IOP Conference Series Earth and Environmental Science. 88. 1-7. DOI:10.1088/1755-1315/88/1/012027.

Soedomo, R. P. (2010). Analisis Keterkaitan Antar Industri dan Sektor Kunci di Indonesia. Kajian ekonomi dan keuangan, 14(3), 101-115. http://www.fiskal.kemenkeu.go.id/ojs_bkf/index.php/kek/article/view/71.

Wijaya, Iswin & Masyhuri, Masyhuri & Irham, Irham & Hartono, Slamet. (2016). Analisis Input Output Pengolahan Tembakau Di Provinsi Jawa Timur. Agro Ekonomi. 24. DOI:10.22146/agroekonomi.17355.

Diterbitkan

31-12-2021

Cara Mengutip

Utomo, K. S. (2021). ANALISIS INPUT-OUTPUT PADA STRATEGI PEMULIHAN PEREKONOMIAN, PENYERAPAN TENAGA KERJA DAN PENINGKATAN PENDAPATAN DALAM MENGATASI DAMPAK COVID-19 DI PROVINSI NTT. Jurnal Statistika Terapan (ISSN 2807-6214), 1(2), 1–13. https://doi.org/10.5300/jstar.v1i2.18

Terbitan

Bagian

Daftar Isi Artikel